Bupati Bogor Iwan Setiawan Terima Penghargaan Anugerah Meritokrasi Tahun 2023 Predikat Sangat Baik



Yogyakarta  -   Bupati Bogor Iwan Setiawan menerima penghargaan Anugerah Meritokrasi tahun 2023 dengan Predikat Sangat Baik dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) yang berlangsung di Yogjakarta, Kamis (7/12/23).

Bupati Bogor, Iwan Setiawan mengungkapkan, apresiasi atas ikhtiar jajaran Pemerintah Kabupaten Bogor dalam membangun sistem merit yang terukur dan terencana. Menurutnya, meritokrasi merupakan sistem yang menekan kelayakan seseorang dalam mengisi jabatan tertentu berdasarkan kompetisi.

“Alhamdulillah hari ini menerima penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dalam Anugerah Meritokrasi KASN tahun 2023 dengan predikat Sangat Baik,” ungkap Bupati Bogor.

Lanjut Iwan Setiawan bahwa, di tahun 2022 lalu Pemkab Bogor juga mendapatkan penghargaan serupa dengan predikat Baik. Artinya ada peningkatan di tahun 2023 dalam penerapan sistem merit pada manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bogor.

“Saya harap pencapaian ini semakin memicu kita untuk terus memberikan yang terbaik,” tuturnya.

Sementara itu, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Abudullah Azwar Anas mengapresiasi segenap instansi pemerintah yang telah berhasil mendapatkan predikat “Sangat Baik” dan “Baik” dalam mengimplementasikan sistem merit.

“Setiap instansi pemerintah harus memastikan sistem manfaat berjalan dan menjaganya secara optimal dalam setiap kebijakan dan manajemen ASN melalui instrumen yang ada melalui digitalisasi, terutama untuk memastikan pengaturan karir ASN dapat berjalan secara profesional,” imbuhnya. 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama