Lanal Dumai Lestarikan Tradisi Khas TNI AL, Dukung Pedang Pura
TNI AL, Dumai,- Komandan Lanal Dumai diwakili Pasintel Mayor Laut (S) Memor Dimas Wonda didampingi Istri sebagai Inspektur Upacara Tradisi Pedang Pura Pernikahan Lettu Laut (S) Topan Fretha Alfacino, S.Tr.Han., yang merupakan Kepala Departemen Logistik KRI Teluk Parigi-539 Satuan Lintas Laut Militer II Surabaya dengan dr. Mutia Dawi Asifa, MM(ps). Kegiatan bertempat di Ballroom Hotel Arya Duta, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Provinsi Riau, Minggu (03/12/2023).
Adapun yang bertindak sebagai Komandan Tim Pedang Pura Lettu Laut (P) Dwi Rama Harianto, S.Tr.Han., yang sehari-harinya menjabat sebagai Wakil Komandan (Wadan) Pesud 2 Flight 1 Skuadron Udara 800 Wing Udara 2 Puspenerbal, sedangkan Pasukan dari Perwira Pertama (Pama) Lanal Dumai.
Tradisi Pedang Pura dalam upacara pernikahan militer bertujuan sebagai penghormatan dan kebanggaan bagi seorang Perwira yang akan memulai hidup baru dalam mengarungi bahtera rumah tangga.
Selain itu, upacara ini juga sebagai moment bagi mempelai wanita mengawali hidup bersama prajurit TNI Angkatan Laut dan menjadi Anggota Jalasenastri.
Posting Komentar