Sertijab Kasatbinmas Dan Kapolsek Bekasi Selatan, Kapolres Metro Bekasi Kota: Jabatan Merupakan Amanah Tanggung Jawab Penuh


Acara serah terima jabatan (Sertijab) dan kenal pamit Kasatbinmas dan Kapolsek Bekasi Selatan dipimpin Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Dani Hamdani, S.I.K, M.P.M diadakan Aula Lantai 7 Mapolres Bekasi Kota, Kamis (14/12/2023) mulai pukul 15.00 WIB.

 

Adapun Sertijab Polres Metro Bekasi Kota, Kasatbinmas AKBP Hadi Saputra Siagian, S.H, S.I.K, M.H. mutasi menjabat Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara menyerahkan jabatannya kepada AKBP Nana Suherna S.Kom sebelumnya berdinas sebagai Gadik Madya di SPN Polda Metro Jaya.

 

Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono, S.H, M.M yang bergeser menjadi Kapolsek Beji Polres Metro Depok menyerahkan jabatan kepada AKP Untung Riswaji, S.H, M.H, M.M, sebelumnya sebagai Kapolsek Cikarang Pusat Polres Metro Bekasi.

 

Kapolres Kombes Pol Dani Hamdani, S.I.K, M.P.M., langsung memimpin pengambilan sumpah jabatan serta penandatangan surat serah terima jabatan antara pejabat lama dengan pejabat baru

 

Saat Sertijab Polres Metro Bekasi Kota, Kapolres Metro Bekasi Kota mengatakan jabatan apapun yang diemban merupakan amanah yang harus diemban dengan penuh tanggung jawab.

 

Saya mengucapkan terimakasih kepada Kasat Binmas Bpk AKBP Hadi Saputra Siagian dan Ibu dengan Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono dan Ibu yang selama ini bersama sama di Polres Metro Bekasi Kota.

 

Kepada Kasat Binmas AKBP Nana Suherna yang baru dan Kapolsek Bekasi Selatan AKP Untung Riswaji yang sebelum belumnya pernah bertugas di Polres Metro Bekasi Kota untuk menyesuaikan diri ditempat tugas yang baru apalagi dinamika yang akan menyambut tugas sudah menanti yaitu pelaksanaan pemilu 2024.

 

“Yakinlah kedepan apalagi jelang pemilu 2024 akan besar peran kita sebagai polisi secara keseluruhan untuk memberikan rasa aman, bisa membuat nyaman di Kota Bekasi,” pungkasnya

 

Usai Sertijab, acara dilanjutkan gelar pisah sambut pada pukul 16.00 WIB, yang dilaksanakan di Aula Lt. 7 Polres Metro Bekasi Kota Jl. Pangeran Jayakarta No. 28 Kel. Harapan Mulya Kec. Medan Satria Kota Bekasi.

 

Acara pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru diakhiri pemberian cenderamata kepada pejabat lama antara lain dari Kapolres, Wakapolres serta para Kasat dan Kapolsek lingkungan Polres Metro Kota.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama