Fokus1news TNI AL, Bintan,- Komandan Lanal Bintan Kolonel Laut (P) Dr. Eko Agus Susanto, S.E., M.M., menghadiri Peresmian Maritim Command Center (MMC) Batam Mako Lantamal IV oleh Kapusinformar TNI Laksma TNI Robert Marpaung, M.A., yang didampingi Komandan Lantamal IV Laksma TNI Tjatur Soniarto, CHRMP., M.Tr.Opsla., Senin (18/11/2024).
Maritime Command Center menggunakan perangkat Integrated Maritime Intelligent Platform dan berbasis pengawasan satelit yang bertujuan untuk menjaga dan mendeteksi aktivitas kapal dan data-data spasial tematik. Maritime Command Center akan memonitor dan mengelola lalu lintas maritim serta menyediakan data penting untuk penegakan hukum dan pengawasan kelautan untuk mencegah potensi pelanggaran secara real-time.
Maritime Command Center (MCC) merupakan pusat Komando Militer milik Indonesia yang berada di Batam dan berkedudukan langsung di bawah Markas Besar TNI. Selaku Kepala Pusat Informasi Maritim TNI Laksma TNI Robert Marpaung secara langsung meresmikan pengoperasian Maritime Command Center yang berada di wilayah Batam.
“Pembangunan MCC ini merupakan salah satu upaya untuk mendukung tugas pokok TNI, dalam hal ini TNI Angkatan Laut dalam melaksanakan tugas sehari-hari di Perairan Indonesia yang selalu dapat memonitoring segala aktivitas di Perairan Indonesia, sehingga dapat mengurangi angka pelanggaran yang sering terjadi karena lokasinya berada tepat di perbatasan”, ungkap Laksma TNI Robert Marpaung.
(Pen Lanal Bintan)
Posting Komentar